CakNun.com

Berserahlah, Biarkan Allah Mengurus Hidupmu

Cover buku terbaru Mbah Nun, Berserahlah, Biarkan Allah Mengurus Hidupmu.
Judul: Berserahlah, Biarkan Allah Mengurus Hidupmu
Penerbit: Noura Books
Tahun: September, 2022
Tebal: 252 hlm.
ISBN: 978-623-242-349-7

Manusia seakan — kata Chairil Anwar — ingin hidup seribu tahun lagi. Berbekal bejibun rincian keinginan, manusia hidup mbentoyong, dan seolah pula keinginan itu tertunaikan hanya berbekal kerja, kerja, kerja. Manusia yang disibukan dunia dan seisinya itu merupakan gambaran masyarakat konsumeristik, yakni berpretensi memenuhi gaya hidup demi fetish semu, banal, serta artifisial.

Buku ini menepuk bahu kita supaya tidak kadunyan. Seperti istilah anak sekarang: banyak daftar keinginan alih-alih membebaskan, kenyataannya justru membelenggu pikiran dan tenaga. Maka, berpikir berlebihan (overthinking) menjadi kondisi yang tidak terelakan. Buku ini memberikan penerang betapa berpikir berlebihan yang berujung pada hidup penuh tekanan mental akan teratasi bila kita menyerahkan sepenuhnya kepada Allah.

Mbah Nun menjawab masalah ini melalui pentingnya sikap tawakal, syukur, dan ridla. Tiga sikap yang membuat kita selalu menempatkan kesadaran berserah diri sepenuhnya kepada Sang Pencipta. Melalui 21 paparan di buku ini Mbah Nun menguak berbagai hikmah dengan ketiga sikap di atas. Hikmah adalah tetesan kearifan dan kewaskitaan dari seluruh fenomena-fenomena kebenaran dan kebaikan yang menjadi satu kristal, titik yang paling tepat dan paling sejati. Itulah bil-hikmah. Bahasa Indonesianya adalah “kebijaksanaan”.

Buku Lainnya

Exit mobile version