Serasa Allah
Cahaya Maha Cahaya: Kumpulan Sajak, 1991
Emha Ainun Nadjib
Waktu baca ± 1 menit
karena mandul
diri serasa rasul
karena lemah
diri serasa allah
kubangun setinggi-tinggi gedung
sekedar untuk tumbang
segala ilmu berakhir ngungun
manusia terkucil di pengasingan
terima sajalah, junjunganku
hamba yang bodoh dan dungu
sebab jika pintu tak kau buka
hendak cari tuhan ke mana
1986.