Co-Worker Tuhan
Setiap kali mengenali Tuhan, manusia selalu menyadari potensi dahsyat dalam dirinya, baik secara intelektual, psikis, maupun spiritual. Dengan begitu, memungkinkan baginya meningkatkan status menjadi co-worker Tuhan, sehingga apa-apa yang dikehendaki Tuhan dijalankan oleh manusia, dan apa-apa yang dikehendaki manusia direalisasikan oleh Tuhan.
Hanya orang-orang yang memiliki keyakinan faktual, dan menginternalisasikan ajaran-ajaran yang diyakininya, yang mampu membangun peradaban manusia. Sedangkan keyakinan informatif hanya berdasar kepercayaan yang tergantung pada janji-janji dan harapan di akhirat.