CakNun.com

Apa Itu Niat?

Drs. Ahmad Fuad Effendy, MA
Waktu baca ± 1 menit

Niat adalah apa yang ditetapkan di dalam hati, bukan yang diucapkan dengan lisan. Ada juga yang mengatakan bahwa niat adalah apa yang dimaksudkan atau disengajakan di dalam hati. Niat adalah kemauan yang kuat dan tekad yang bulat (azam).

Ada dua pendapat yang berbeda mengenai pelafalan niat dalam ibadah. Ada yang tidak memperbolehkannya, dengan alasan Kanjeng Nabi Muhammad Saw tidak pernah melakukannya. Ada pula yang memperbolehkan, dan ini dengan alasan untuk membantu kemantapan hati.

Dan saya rasa, perbedaan pendapat dalam hal ini sah-sah saja. Kita tidak perlu meruncingkannya.

Drs. Ahmad Fuad Effendy, MA
Marja' Maiyah. Penulis buku, Pengajar Bahasa Arab, dan Pengurus IMLA. Anggota Dewan Pembina King Abdullah bin Abdul Aziz International Center Saudi Arabia.
Bagikan:

Lainnya

Muhammad Muhammad Muhammad

Muhammad Muhammad Muhammad

Andaikan Namamu adalah Gusti Pangeran Haryo
Atau John Fitzgerald Kennedy
Nama beliau adalah Muhammad Muhammad Muhammad
Nama depannya Muhammad
Nama tengahnya Muhammad
Nama akhirnya Muhammad
Bahkan tak ada nama akhirnya
Tak ada akhir pada namanya
Setiap sel tubuhnya bernama Muhammad
Aliran darahnya bernama Muhammad
Detak jantung dan getaran sarafnya
Bernama Muhammad
Setiap langkah kakinya Muhammad
Setiap huruf ucapannya Muhammad
Setiap gerak jari jemarinya Muhammad
Setiapnya Muhammad
Semuanya Muhammad
Seluruhnya Muhammad
Bagiannya Muhammad
Keutuhannya Muhammad
Kemarinnya Muhammad
Sekarang dan esoknya Muhammad
Dulunya kelaknya Muhammad
Ruangnya waktunya Muhammad
Mikronya Muhammad makronya Muhammad
Sudahlah tak perlu berpanjang-panjang
Mubadzir berputar-putar
Ketuklah pintunya, berkenalanlah dengannya

Idulfithri 1439-H

Emha Ainun Nadjib
Emha Ainun Nadjib
Doa Pun Berpasangan

Doa Pun Berpasangan

Sayyidina Khidlir ‘alaihissalam, Sang Nabi misterius, saudara se-semesta cintanya Kanjeng Nabi Muhammad Saw, adalah ...

Emha Ainun Nadjib
Emha Ainun Nadjib