CakNun.com

Taqwa: Waspada Semampu Kita

Drs. Ahmad Fuad Effendy, MA
Waktu baca ± 1 menit

Orang beriman yang menjalani hidup dengan ketaqwaan, adalah orang yang berhati-hati dan waspada dalam segala langkah, di segala tempat dan waktu dalam kehidupannya, agar tidak menyebabkan Allah marah, murka dan tidak ridla.

Ketika berbicara, menulis, menggunakan tangan, kaki, mata, dan telinga, ketika memilih makanan atau pakaian, ketika memilih teman atau pemimpin, ketika mengambil keputusan-keputusan dalam hidup; harus yakin bahwa apa yang dilakukannya disukai, diridlai, tidak dimurkai oleh Allah. Tentu saja sebatas kemampuan manusia, karena Allah sendiri mengatakan Ittaqullâha mastatha’tum (bertaqwalah kepada Allah semampu kalian).

Di tengah kehidupan dunia yang penuh syubhat, pencitraan, pengelabuhan, seperti sekarang ini, seyogianya kita meningkatkan ketaqwaan atau kewaspadaan.

Ahmad Fuad Effendi

Drs. Ahmad Fuad Effendy, MA
Marja' Maiyah. Penulis buku, Pengajar Bahasa Arab, dan Pengurus IMLA. Anggota Dewan Pembina King Abdullah bin Abdul Aziz International Center Saudi Arabia.
Bagikan:

Lainnya

Emha Ainun Nadjib
Emha Ainun Nadjib

Sengkuni:

Emha Ainun Nadjib
Emha Ainun Nadjib

Sengkuni:

Emha Ainun Nadjib
Emha Ainun Nadjib

Sengkuni:

Topik