70
99 Untuk Tuhanku, 1983

Klik gambar untuk memperbesar.
Tuhanku
gelombang dahsyat lautanlah
yang mengucapkan
keteguhan batu karang
yang selalu dzikir
dan sembahyang
ia menaklukkan, tanpa bergerak
tanpa menghantam
(Tuhanku,
Kasihku,
itulah bayangan
yang mengilham doa-doaku
setiap siang dan malam).