CakNun.com

Silaturahmi Mabes Polri Kepada Cak Nun

Redaksi
Rombongan Mabes Polri silaturahmi kepada Cak Nun.
Klik gambar untuk memperbesar.

Setelah memenuhi undangan acara Syawalan Fakultas Kedokteran UGM Selasa pagi 4 Juli 2017, siang pada hari yang sama Cak Nun menerima silaturahmi rombongan Mabes Polri yakni AKBP Akhmad Yusep Gunawan (Wadir Reskrimsus Polda Metro Jaya), Brigjen. Pol. Rikwanto (Karopenmas Divhumas Polri), dan Brigjen. Pol. Nana Sujana (Direktur Politik BIK Polri).

Tidak seperti menerima tamu biasanya di Pendopo Rumah Maiyah Kadipiro, kali ini pertemuan silaturahmi itu berlangsung di Rumah Makan Bumbu Desa, Sagan, Yogyakarta. Selesai acara di FK UGM tersebut, Cak Nun segera meluncur ke lokasi di mana rombongan Mabes Polri sudah datang terlebih dahulu.

Dalam pertemuan sembari santap siang itu, Polri meminta saran dan pandangan kepada Cak Nun mengenai apa yang tengah dirasakan oleh Polri. Yakni dalam konteks politik nasional, Polri merasa diposisikan sebagai pihak yang memusuhi Islam. Kemudian Polri juga merasa sudah melakukan sebaik mungkin tetapi selalu serba salah.

Sejumlah hal spesifik juga dimintakan pandangan kepada Cak Nun, dari soal keormasan di dalam masyarakat sampai tentang film Kau Adalah Aku Yang Lain yang beredar beberapa waktu lalu.

Secara garis besar, Cak Nun mengemukakan dan menyarankan bahwa solusi atas apa yang sedang digelisahkan oleh Polri mencakup tiga sifat solusi, yaitu solusi bersifat hardware, solusi moral dan budaya, serta solusi spiritual.

Kapolda DIY Juga Silaturahmi

Sehari sebelum tim Mabes Polri bertemu Cak Nun, Kapolda DIY Brigjen Pol Ahmad Dofiri juga meminta waktu untuk silaturahmi kepada Cak Nun.

Kapolda DIY merasa sungkan belum sempat sowan kepada Cak Nun sedangkan Mabes Polri malah sudah akan diterima Cak Nun pada esok harinya. Brigjen. Pol. Ahmad Dofiri, yang menjabat sebagai Kapolda DIY sejak akhir November 2016, akhirnya bersilaturahmi dengan Cak Nun usai Cak Nun menerima silaturahmi DPP HTI.

Foto: Wahyu AN.
Lokasi: Yogyakarta, 03 - 04 Juli 2017

Lainnya

Exit mobile version