CakNun.com

Ngaji Bareng di Atas Sawah

Redaksi
Malam ini Cak Nun dan KiaiKanjeng hadir di Dusun Bangsri Karangpandan Karanganyar Jateng. Acara Ngaji Bareng ini digelar di atas area sawah yang mengering karena kemarau.
Klik gambar untuk memperbesar.

Sawah luas yang mengering karena lamanya kemarau itu malam ini menjelma pelataran tempat Ngaji Bareng di dusun Bangsri Karangpandan Karanganyar digelar. Dalam semangat gotong-royong, pemilik sawah merelakan sawahnya dipakai masyarakat buat ngangsu kawruh dalam Ngaji Bareng Cak Nun dan KiaiKanjeng.

Alas memang digelar di atas sawah itu, agar para jamaah dan hadirin tidak terlalu susah dalam menempatkan diri duduk lesehan. Kira-kira tujuh puluh persen yang datang adalah para generasi muda. Tampak pula ibu-ibu dusun yang terlihat cantik bergamis putih berkerudung hijau tosca, yang selalu nyengkuyung setiap acara dusun.

Dusun Bangsri Karangpandan Kabupaten Karanganyar memang setiap tahun menyelenggarakan acara memperingati Kemerdekaan RI dan baru tahun ini dihelat besar-besaran dengan mengundang Cak Nun dan KiaiKanjeng.

Atas kesepakatan warga bersama yang telah lama mempersiapkan segala sesuatunya, dan didukung oleh Mas Silok — salah seorang “anak” Cak Nun yang lama bekerja di Korea dan asli Karanganyar ini — acara berlangsung dalam rasa telah lama dinanti-nantikan.

Acara juga terasa lengkap, karena dihadiri para tokoh masyarakat dari Polres, Kodim, Bupati dan tamu Dalang Ki Manteb Soedharsono. Sedianya Pak Bupati Juliyatmono dan Ki Manteb malam ini ada acara di Jakarta, tetapi beliau berdua lebih memilih menghadiri Ngaji Bareng Cak Nun dan KiaiKanjeng ini.

Foto: Adin (Dok. Progress)
Lokasi: Bangsri, Karangpandan, Karanganyar - 12 Agustus 2017

Lainnya

Exit mobile version