Menuju Bangsa Tanpa Sastra?
Yogyakarta sebagai ibukota kebudayaan kembali “melahirkan anaknya”, yakni Majalah Sastra Sabana. Sabana lahir berkat pertautan ide dan gagasan antara komponen Persada Studi Klub (PSK) dengan generasi komunitas sastra tahun 2000-an di Yogyakarta. Berangkat dari pertemuan 45 tahun PSK di Rumah Budaya Emha Ainun Nadjib Maret 2013, kemudian lahirlah gagasan untuk menerbitkan majalah sastra dengan visi berbasis komunitas sastra.
Bulan Juni ini, lahirlah edisi perdana Sabana dengan tema besar “Menuju Bangsa Tanpa Sastra”. Mengahadirkan wawancara khusus dengan Ashadi Siregar menyoal tema besar tersebut. Sabana juga menyuguhkan tulisan-tulisan yang mengarah pada tema besar tersebut. Juga tersaji rubrik puisi, cerpen, esai, kritik sastra dan juga profil komunitas sastra.
“Majalah sabana merupakan majalah yang dikreasi dengan semangat dari Yogya untuk Indonesia, semangat pengabdian yang ditopang oleh anak-anak muda di Yogya dan orang-orang tua PSK . Sikap asah asih asuh menjadi jalan yang ditempuh untuk terus melangsungkan kehadiran Sabana di hadapan sidang pembaca,” ungkap Iman Budhi Santosa selaku Pemimpin Redaksi Sabana.
“Ada ratusan bahkan mungkin ribuan komunitas sastra di daerah yang harus disapa, dan Sabana lahir sebagai upaya menyapa dan menjadi media bersama bagi komunitas-komunitas yang ada di seluruh Nusantara,” lanjut Iman Budhi Santosa.
Peluncuran Sabana akan digelar di Rumah Budaya EAN di Kadipiro, Selasa 25 Juni 2013 mulai pukul 19.30 Wib. Akan hadir Ashadi Siregar yang akan menyampaikan orasi budaya, tamu undangan baik dari kalangan pemerintah, komunitas-komunitas sastra, maupun para sastrawan.
“Untuk acara peluncuran Sabana, sengaja kami minta Bang Hadi (Ashadi Siregar) untuk memberikan orasi budaya, karena beliau merupakan salah satu sumur ide dari Sabana,” ungkap Slamet Riyadi Sabrawi selaku panitia peluncuran.
Selain Orasi Budaya, juga aka ada pembacaan puisi, lagu puisi yang rencananya akan dibawakan oleh Untung Basuki, dan pembacaan nukilan cerpen yang termuat di majalah oleh Labibah Zein. Peluncuran majalah sastra Sabana terbuka untuk umum dan diharapkan partispasi warga Yogya.
Peluncuran Majalah Sastra Sabana
Rumah Budaya EAN, 25 Juni 2013
Pukul 19.30 – selesai
Panitia peluncuran Sabana
Yogyakarta, 21 Juni 2013
CP : 0815 7881 5027